Senin, 06 Oktober 2008

Week end siswa-siswi SMPK

Kegiatan week end SMPK Maria Fatima yang merupakan program tahunan kembali diadakan mulai bulan September sampai dengan bulan Oktober 2008. Peserta week end adalah siswa kelas 7 dan kelas 8. Peserta yang terbagi dalam beberapa kelompok mengikuti week end berdasarkan tahapan yang ditentukan oleh kesiswaaan. Week End gelombang I dilaksanakan pada tanggal 6 – 7 September. Tahap II, ke III, IV dan selanjutnya dilaksanakan satu minggu setelah tahap pertama dilaksanakan. Pada dasarnya kegiatan yang digelar tiap tahap mempunyai proses yang sama.

Pada Tahap I, peserta berjumlah 43 siswa, yang terdiri dari kelas VII A dan sebagian kelas VII E. Kegiatan yang salah satunya bertujuan untuk membina siswa agar memiliki solidaritas kepada sesamanya ini dibuka pada hari Sabtu tanggal 6 September 2008 pukul 15.30 oleh Bapak Ignatius Teguh Wahyudi, selaku Waka Kesiswaan SMPK Maria Fatima. Kegiatan Week End hari pertama dimulai dengan pembagian kelompok, pembagian tata tertib, dan pembagian kelas yang kemudian ditata sebagai tempat untuk tidur. Acara selanjutnya, peserta diajak oleh para guru pendamping yaitu, Bpk. Ig. Teguh W, Bpk. V. Sriyadi, Bpk. Alex U. B, Bpk. YL. Wibowo, dan Ibu Maria Fidelis untuk menonton film “Mother Theresa”. Peserta diajak untuk mencari nilai-nilai kehidupan dari Ibu Theresa. Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan diskusi kelompok menjawab pertanyaan tentang Ibu Theresa, lalu presentasi hasil diskusi dari tiap-tiap kelompok. Acara hari pertama ditutup dengan kegiatan dinamika kelompok dan renungan malam yang dipimpin oleh Bpk. Alex Untung.


Kegiatan Week End hari kedua dimulai dengan misa jam 05.30. Sesudah misa dan makan pagi, peserta dibagi ke dalam beberapa kelompok untuk melakukan kunjungan ke pasar Tanjung, sekitar Matahari, dan Sultan Agung. Di tempat tersebut, peserta diminta untuk mewawancarai tukang becak, pedagang kaki lima, dan lain sebagainya. Peserta diberi waktu sampai pukul 10.00, lalu beristirahat sambil minum jus jambu dan jus melon.Dari hasil wawancara yang telah diperoleh, peserta kemudian mengadakan diskusi dengan kelompok mereka masing-masing. Hasil dari diskusi tersebut nantinya harus dipresentasikan di depan peserta lain. Kegiatan Week End gelombang pertama ini selesai dan ditutup pada pukul 12.30. Week End gelombang kedua dilaksanakan pada tanggal 13-14 September 2008. (alex)